Latihan Pemantapan Untuk Mengikuti Festival Hadroh Se-Jawa Barat Di Cimahi

Latihan Pemantapan Untuk Mengikuti Festival Hadroh Se-Jawa Barat Di Cimahi | Blog Kang Hamzah - Sukses dan tidaknya sebuah group dalam mengikuti festival atau lomba yaitu tergantung bagaimana latihannya, kalau serius dan bersungguh-sungguh pasti yang namanya menang atau sukses kemungkinan bisa kita raih.

Selain itu, tidak hanya harus bersungguh-sungguh dalam latihan melainkan juga harus disiplin dan menjaga kesehatan semaksimal mungkin. Terkhusus lagi buat vokal yang harus bisa menjaga pita suaranya agar pas hari perlombaan.

Seperti yang diterapkan oleh Group Hadroh An Najwa Kongsijaya Indramayu dalam setiap latihan, dan kali ini latihan pemantapan buat mengikuti festival atau lomba hadroh tingkat Propinsi Jawa Barat yang insya allah akan dilaksanakan pada hari senin, 8 agustus 2016 di Cimahi, Bandung. Dan ini merupakan satu-satunya group hadroh Kab. Indramayu yang mengikuti festival hadroh se jawa barat.

Untuk penilaian, ada tiga kategori yang akan dinilai dalam lomba, yaitu harmonisasi, pukulan hadroh, dan vocal. Selain itu juga, ada hadiah buat vocal terbaik.





Walaupun tidak ada dukungan dari pemerintah kec. Widasari dan pemerintah Kabupaten Indramayu, tekad kami untuk mengharumkan nama baik Kab. Indramayu tetap konsisten dan akan terus kami jaga.

Hanya dengan cara ini kami bisa mengharumkan nama Indramayu. Penuh harap, semoga kami bisa membawa gelar terbaik dan sukses mengharumkan nama baik Kab. Indramayu tercinta. Aamiin